Mamuju Tengah – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Mamuju Tengah menggelar Kegiatan Pengembangan Karir Pendidikan dan Tenaga Kependidikan Melalui Integrasi Literasi kedalam Pembelajaran Pada satuan pendidikan sekolah dasar
Kegiatan berlangsung di Aula Wisma Tiga Putra Topoyo Kabupaten Mamuju Tengah Provinsi Sulawesi Barat, Rabu 06/03/2024.
Baca juga:
Dr HaCe, Anda Humoris atau Honoris?
|
Dibuka oleh Sekretaris Diknas Marhudin S.Pd.i, M.M, didampingi Kabid Pembinaan SD Mawardi S.Pd, Kabid Pembinaan Paud Nirma S.Pd, .M.M, Kasi Kurikulum SD Heriansyah S.Pd, M.Pd, dan diikuti Guru Kelas SD di Mamuju Tengah .
Dengan Pemateri pengawas wilayah kecematan Topoyo Sanusi S.Pd.M.Pd dan Kalman S.Pd Ketua Guru Penggerak Mamuju Tengah dan sekaligus kepala Sekolah UPTD SD Kabubu.
Marhudin mengatakan Guru yang hadir diharapkan bisa mengimplementasikan kegiatan ini sampai kesekolah.
“Jangan Cuma hadir, duduk dan pulang tapi tidak ada ilmu yang didapat akhirnya menghabiskan anggaran dan siswa yang rugi, ” Ungkapnya.
Baca juga:
What a Forensic Accountant Does
|
Marhudin berharap Guru serius mengikuti kegiatan ini supaya ada ilmu yang dibawah pulang ke Sekolahnya.
Ia juga mengingatkan supaya Guru terus berkarya untuk kemajuan Pendidikan Mamuju Tèngah.
“Kami dari Dinas Pendidikan menyiapkan 3 Tunjangan bagi Guru Terpencil agar mereka menjalankan tugas dengan baik dan Insyah Allah Pasti sejahtera, ”Urai Marhudin disela-sela sambutan.
Marhudin juga menegaskan bahwa tunjangan tersebut diawasi dengan ketat oleh Pengawas diwilayah masing - masing daerah .